Yogyakarta, 17 Mei 2024 – Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Doktoral Ilmu Peternakan (HMP-Doktoral) Fakultas Peternakan UGM menyelenggarakan Pelatihan Penggunaan Aplikasi R-Studio untuk Pencarian Novelty Penelitian.Program pelatihan ini berlangsung pada tgl 17 Mei 2024.Program pelatihan diikuti oleh peserta sebanyak 35 mahasiswa Doktoral baik reguler, by research dan PMDSU.
Ketua HMP Wasir Ibrahim, S.Pt., M.Si. menyampaikan “Selaku ketua HMP, saya berterima kasih atas partisipasi aktif teman-teman S3 dalam kegiatan ini, dengan tagline HMP Doktoral Fapet UGM “Dari kita untuk kita”, selanjutnya HMP akan kembali mengadakan beberapa kegiatan yang akan semakin meningkatkan kualitas serta keakraban sebagai mahasiswa”. Kegiatan dilanjutkan oleh narasumber pelatihan Mustofa Hilmi, S.Pt.,M.Si terkait penggunaan R-Studio. Peserta pelatihan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan, terlihat dari partisipasi aktif, diskusi dan tanya jawab yang berlangsung.
Disampaikan oleh Kepala Program Studi S3 Ilmu Peternakan, Prof. Ir. Ambar Pertiwiningrum, M.Si., P.hD., IPU., ASEAN Eng menyampaikan “Dengan adanya Pelatihan ini diharapkan ilmu yang didapatkan oleh para peserta dapat bermanfaat bagi kemajuan studi mahasiswa Doktoral Ilmu Peternakan Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada”. Lebih lanjut, Dr. Ir. Endy Triyannanto, S.Pt., M.Eng., IPM., ASEAN Eng, selaku Sekertaris Program Studi menyampaikan bahwa kegiatan lain yang sifatnya memperkaya keilmuan mahasiswa pascasarjana seperti workshop review article serta meta analisis akan segera diselenggarakan.
Doc: Amir