Yogyakarta – Himpunan Pascasarjana (HMP) Fakultas Peternakan UGM melaksanakan kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) oleh HMP periode 2020-2021 kepada periode 2021-2022. Kegiatan dilangsungkan secara daring pada Kamis, 8 April 2021. Kegiatan dihadiri oleh pengurus HMP Fapet, Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan yakni Prof. Ir. Budi Guntoro, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng., Prof. Ir. Yuni Erwanto, S.Pt., MP., Ph.D., IPM. selaku Ketua Program Studi Doktor Ilmu Peternakan, dan Ir. Muhlisin, S.Pt., M.Agri., Ph.D., IPP. selaku Pembina HMP Fapet UGM.
Rangkaian kegiatan serah terima jabatan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne Gadjah Mada secara virtual kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. Sambutan pertama dibawakan oleh Gery Andesitian selaku ketua HMP periode 2020-2021. Dalam sambutannya, Gery menyampaikan tujuan berdirinya HMP Fapet UGM untuk menjadi jembatan antara mahasiswa dengan pihak akademik mauapun sebaliknya, baik terkait informasi maupun penyampaian masukan dan saran. Sambutan kedua disampaikan oleh Prof. Budi Guntoro, selaku Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan beliau menekankan terkait peran dan fungsi HMP yang di antaranya agar dapat berperan aktif terlibat dalam kegiatan-kegiatan pada maasa pandemi seperti virtual mobilization melaui joint graduate seminar sebagai salah satu cara untuk menunjukkan eksistensi HMP dikancah Internasional. Acara dilanjutkan dengan serah terima jabatan.
Kegiatan serah terima jabatan dipimpin oleh Pembina HMP Fapet UGM, Ir. Muhlisin, S.Pt., M.Agri., Ph.D., IPP. sehingga kepemimpinan HMP yang sebelumnya dipimpin oleh Gery Andesitian secara resmi diserahkan kepada Moh Ihsan Zain sebagai ketua yang baru. Pembina berpesan kepada pengurus yang baru untuk dapat mengambil bagian dalam kegiatan fakultas seperti seminar dan kuliah umum, serta menjadi jembatan dari pihak mahasiswa ke pihak fakultas. Moh. Ihsan Zain, ketua HMP yang baru, juga menyampaikan bahwa pengurus baru berkeinginan untuk aktif dalam kegiatan seperti webinar, upgrading skill keprofesian, seminar animal science tingkat Internasional, serta peningkatan kemampuan mahasiswa lainnya. Serah terima jabatan ditutup dengan doa oleh Misbah Husolli dan sesi foto bersama.